Hot News

Apindo Sesalkan Karyawan PT Unisem Tahan Barang Milik Konsumen
2019-08-07

BATAM-Apindo Kepulauan Riau (Kepri) menyesalkan tindakan para pekerja PT Unisem Batam yang menahan material material perusahaan-perusahaan yang telah selesai dikerjakan.

"kita sesalkan" ujar Ketua Apindo Kepri. Ir Cahya, kepada Batam News, rabu (7/8/2019).

Menurut Cahya, antara perusahaan dan pekerja sudah sepakat mengakhiri ketegangan yang terjadi termasuk sudah mendapatkan kata sepakat.

"jika sudah sepakat untuk bekerja kembali, artinya suasana sudah mencair, koorporate juga sudah dan lagi mempertimbangkan semua masukan pekerja. lalu kenapa penahanan-penahanan itu harus terjadi? Mau bekerja, tapi barang tak boleh keluar, kan rasanya aneh saja, "tutur Cahya"


Cahya menambahkan, seharusnya pekerja berfikir bahwa perusahaan sejauh ini tidak membawa mesin mesin produksi keluar dari ares perusahaan. "sedangkan kalau finish goods kan semua punya customer mereka." ucapnya.





https://www.batamnews.co.id/berita-51501-apindo-sesalkan-karyawan-pt-unisem-tahan-barang-milik-konsumen-.html 



Partner Kami